Breaking News

Applied Skills bagi Developer Tangguh

Baru-Baru ini Microsoft membuka sebuah pola baru selain ujian sertifikasi, pendekatan ini dikenal dengan Applied Skills. Berbeda dengan ujian sertifikasi yang bertujuan memperoleh gelar. Applied skills lebih bertujuan untuk memberikan pemahaman praktik mengenai pengembangan dan pengetahuan teknis. Rekan-rekan dapat melihat di menu Credentials - Applied Skills, atau mengunjungi laman Browse Credentials | Microsoft Learn



Pada menu Filters kita dapat memilih 
  • Credentials Type: Applied Skill
  • Roles: Pilih developer, DevOps, atau solution Architect

Setelah itu klik Judul Kursus. Anda akan memiliki dua opsi:
  1. Anda dapat memulai penilaian. Penilaian akan membuat laboratorium virtual dan Anda akan melakukan beberapa tantangan untuk memecahkan masalah atau mengusulkan solusi.
  2. Anda dapat memulai jalur pembelajaran. Jalur ini akan memberi Anda pengetahuan dasar sebelum penilaian. Rekomendasi saya adalah memulai perjalanan pembelajaran, belajar dengan kecepatan Anda sendiri di lingkungan lokal Anda, dan mengikuti ujian.
Mungkin Anda bertanya-tanya apa perbedaan antara Applied Skills dan Credentials. Berikut pembedanya:

  1. Applied Skills berfokus pada keterampilan, Sertifikasi berfokus pengetahuan.
  2. Applied Skills gratis. Sertifikasi membutuhkan biaya setidaknya 80$ atau lebih. 
  3. Applied skills ujiannya berupa praktik. Sertifikasi ujiannya berupa pilihan ganda atau lainnya.
jadi pada saat liburan tidak ada salahnya mencoba Applied Skills. 

Tidak ada komentar